Teknik Kimia ITBM Banyuwangi

Kategori
Uncategorized

VISI, MISI, DAN TUJUAN PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA

VISI

Pada tahun 2030 menjadi Program Studi yang unggul dalam pengembangan ilmu dan teknologi (IPTEK) di bidang teknik kimia, berwawasan lingkungan, dan berdaya saing secara global melalui proses pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat berbasis nilai-nilai Islam.

MISI

1. Menyelenggarakan program pendidikan sarjana teknik kimia yang berkualitas sehingga menghasilkan lulusan yang berkemampuan akademik, beretika, dan berjiwa technopreneur, serta mampu bersaing dalam tataran global.

2. Mengembangkan IPTEK melalui riset di bidang teknik kimia, baik secara mandiri maupun terintegrasi dengan instansi lainnya yang berdasarkan nilai-nilai Islam.

3. Menyelenggarakan penelitian yang berorientasi kepada masalah-masalah teknologi proses dan pengolahan sumber daya alam yang berwawasan lingkungan.

4. Melaksanakan pengabdian masyarakat di bidang teknik kimia yang terintegrasi dan berkelanjutan.

TUJUAN

1. Menghasilkan lulusan yang berakhlakul karimah, berkemampuan akademik, dan membentuk karakter wirausahawan dalam mendukung pengembangan industri dan perekonomian Indonesia yang berwawasan lingkungan. 

2. Menjadi prodi yang aktif dalam riset untuk berkontribusi terhadap pemberdayaan masyarakat dan lingkungan.